Rabu, 06 Juli 2011

Menyembunyikan tanggal lahir di facebook via handphone

Satu lagi ni informasi untuk facebooker pemula yang tidak memiliki komputer atau jauh ke warnet. Yang hanya menggunakan hp untuk bernetter ria. Seperti saya :) . Untuk yang master-master, mau lewat aja mangga waé, atau mau mampir dulu sekedar lihat-lihat mungkin ada yang bisa dicomot, mangga ogéé...

Sekarang saya mau berbagi cara menyembunyikan tanggal lahir kita yang ada di profil facebook kita. Atau anda mau menampilkan tanggal sama bulannya saja.
Karena sampai postingan ini diterbitkan jika pakai operamini tips ini gak bisa dijalankan ( atau mungkin saya yang gaptek.. he.. ), sebagai alternatif anda bisa gunakan boltbrowser (silahkan download ).

Gini lho..
  • Setelah login ke facebook, klik SUNTING PROFIL
  • Pilih INFORMASI UMUM
  • Pilih TANGGAL LAHIR
    Disini terdapat tiga pilihan pengaturan
    • Tampilkan tanggal lahir lengkap saya
    • Tampilkan hanya tanggal dan bulan lahir saya
    • Jangan tampilkan tanggal lahir saya
  • Terakhir, klik SIMPAN PERUBAHAN
Maaf ya gak pake contoh gambarnya.

Hanya sekedar mengingatkan, sebaiknya masukan tanggal lahir yang asli, atau boleh bukan yang asli asal mudah anda ingat. Karena kalau akun facebook anda diblokir, tanggal lahir bisa menjadi alternatif untuk memulihkan akun anda...

Share this:

Related Posts
Disqus Comments